Health

Atasi Sakit Tenggorokan dan Sariawan dengan Antiseptik Oral

Jakarta, Trendsetter.id – Memasuki musim peralihan dari hujan ke kemarau sering kali memicu berbagai gangguan kesehatan rongga mulut, seperti sakit tenggorokan, sariawan, gusi bengkak, dan nafas tidak segar. Kondisi ini dapat mengganggu kenyamanan aktivitas sehari-hari, menurunkan produktivitas, dan dapat menjadi penyebab infeksi yang lebih serius.

Menurut laporan Global Oral Health Status Report 2022 yang diterbitkan oleh WHO, kesehatan rongga mulut yang buruk dapat menjadi penyebab infeksi serius lainnya. Data dari Kementerian Kesehatan RI juga menunjukkan bahwa kasus flu meningkat signifikan pada periode Januari hingga Maret setiap tahunnya.

Penggunaan antibiotik yang tidak tepat, seperti mengonsumsi antibiotik untuk infeksi virus atau tidak melakukan program pengobatan dengan baik, menyebabkan peningkatan kasus resistensi antibiotik yang terjadi ketika bakteri bermutasi dan menjadi kebal terhadap obat yang sebelumnya efektif. Hal ini menyebabkan infeksi menjadi lebih sulit diobati, meningkatkan risiko penyebaran penyakit, komplikasi serius, hingga kasus kematian.

dr. Gia Pratama Putra menjelaskan resistensi antibiotik merupakan salah satu tantangan utama dalam dunia medis modern disebabkan oleh penggunaan antibiotik yang tidak tepat. Sebagian besar kasus sakit tenggorokan disebabkan oleh virus, bukan bakteri, sehingga pemberian antibiotik tidak diperlukan.

“Berkumur dengan antiseptik oral yang mengandung Povidone-Iodine adalah pilihan yang efektif untuk mengobati sakit tenggorokan tanpa antibiotik. Povidone-Iodine memiliki spektrum antimikroba luas dan terbukti efektif membasmi berbagai virus serta bakteri penyebab infeksi saluran pernapasan atas.” ujar dr. Gia

Berkumur dengan antiseptik oral berbasis Povidone-Iodine selama 30–60 detik tidak hanya membantu meredakan sakit tenggorokan, tetapi juga menjadi salah satu solusi saat terjadi masalah pada rongga mulut dan tenggorokan dari dampak perubahan cuaca. Langkah sederhana ini menjadi krusial terutama di musim pancaroba, saat risiko flu dan infeksi saluran pernapasan meningkat.”

Menerapkan kebiasaan berkumur menggunakan antiseptik oral yang mengandung Povidone-Iodine saat muncul gejala awal sakit tenggorokan atau masalah rongga mulut dapat menjadi langkah awal dalam menjaga kesehatan tenggorokan dan mengurangi ketergantungan pada antibiotik yang tidak perlu sebelum konsultasi ke dokter.

Praktis digunakan di rumah dan dapat digunakan oleh setiap anggota keluarga yang telah berusia 6 tahun keatas selama musim flu dan perubahan cuaca. Individu dengan kondisi kesehatan tertentu atau alergi terhadap Povidone-Iodine harus berkonsultasi dengan tenaga medis sebelum menggunakan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *